LADUNI.ID, Penyakit Dengki atau hasad, adalah suatu emosi yang timbul ketika seseorang yang tidak memiliki suatu keunggulan, baik prestasi, kekuasaan, atau lainnya yang tidak dimilikinya itu, atau mengharapkan orang lain yang memilikinya agar kehilangannya.
Bertrand Russell, seorang filsuf dan peraih hadiah Nobel Sastra, mengatakan bahwa iri hati adalah salah satu penyebab utama ketidakbahagiaan. Orang yang iri hati tidak hanya menyebabkan ketidakbahagiaan bagi dirinya sendiri, orang tersebut bahkan mengharapkan kemalangan orang lain. Russel berpendapat bahwa ketidakstabilan status sosial di dunia modern, juga doktrin kesetaraan dari demokrasi dan sosialisme, sangat berperan memperluas penyebaran iri hati dalam suatu kalangan masyarakat. Karena itu iri hati adalah sesuatu yang jahat, namun menurutnya kejahatan ini musti ditanggung demi tercapainya suatu sistem sosial yang lebih berkeadilan.
Sementara itu beberapa psikolog berpendapat bahwa ada dua jenis iri hati, yaitu iri hati yang berbahaya dan iri hati yang jinak; di mana saat ini iri hati jinak sedang diusulkan sebagai suatu jenis kekuatan motivasi yang positif. Namun belum ada penelitian ahli yang membuktikan hal tersebut.
Berikut sebab dan akibat dari kedengkian ;
- Kedengkian adalah cacat dalam agama.
- Kedengkian adalah kesedihan yang pasti, pikiran yang kacau, dan kesusahan yang terus-menerus. Kenikmatan bagi orang yang didengki adalah nikmat, sementara bagi orang yang dengki adalah malapetaka.
- Kedengkian adalah perangai yang rendah, dan di antara kerendahannya bahwasanya ia menimpa orang yang paling dekat, kemudian yang lebih dekat lagi.
- Sehatnya badan karena sedikitnya dengki.
- Orang yang dengki mendengki kepada orang yang tidak ada dosa padanya.
- Kedengkian seorang teman adalah penyakit kecintaan.
- Kedengkian diwariskan, sebagaimana diwariskannya harta.
- Orang yang dengki melihat hilangnya kenikmatan darimu sebagai kenikmatan baginya.
- Jika Allah berkehendak menguasakan seorang hamba kepada Seorang musuh yang tidak mempunyai belas kasihan kepadanya, maka Dia menguasakannya kepada seorang pendengki.
- Janganlah kalian saling mendengki karena sesungguhnya dengki itu memakan iman, sebagaimana api memakan kayu bakar
- Seorang yang dengki tidak akan pernah merasa puas terhadapmu sehingga salah seorang dari kalian berdua meninggal dunia.
- Jika engkau melayani seorang pemimpin, maka janganlah engkau memakai pakaian yang sama dengannya, janganlah mengendarai kendaraan yang sama dengannya, dan janganlah engkau mengambil pelayan yang semisal dengan pelayan-pelayannya, maka kemungkinannya engkau akan selamat darinya.
- Pemilikan menyebabkan kedengkian. Kedengkian menyebabkan kemarahan. Kemarahan menyebabkan perselisihan. Perselisihan menyebabkan perpecahan. Perpecahan menyebabkankelemahan. Kelemahan menyebabkan kehinaan. Dan kehinaan menyebabkan hilangnya kekuasaan dan sirnanya kenikmatan.